Selasa, 17 Desember 2013

Program Vaksinasi Kucing


Program  Vaksinasi Kucing .
Umur 8-10 minggu
  • Pemeriksaan umum
  • Pemberian Obat cacing
  • Vaksinasi  Tricat (Feline Panleucopenia, Rhinotracheitis,Calici) atau Tetracat (Tricat + Chlamydia)
Umur 12-14 minggu
  •  Pemeriksaan umum
  •  Vaksinasi  Ulangan (booster) Tricat (Feline Panleucopenia, Rhinotracheitis,Calici) Atau Tetracat (Tricat + Chlamydia)
Umur 20 minggu
  •  Pemeriksaan umum
  •  Vaksinasi Rabies. Setelah ini vaksinasi untuk booster diulang sekaligus (rabies + tricat/tetracat) setiap tahun 
Khusus Untuk kucing umur lebih dari 6 bulan yang belum pernah di vaksin sekalipun
  • Pemeriksaan umum
  • Pemberian obat cacing
  • Vaksinasi  Tricat (Feline Panleucopenia, Rhinotracheitis,Calici) Atau Tetracat (Tricat + Chlamydia)
  • Vaksinasi Rabies

Selanjutnya vaksinasi dianjurkan diulang sekali setiap tahunnya untuk menjaga kandungan/titer antibodi dan kekebalan tetap tinggi
Khusus kucing berumur lebih dari 6 bulan yang belum pernah di vaksin sekalipun.
Pemeriksaan umum
Vaksinasi Tricat (Feline Panleucopenia, Rhinotracheitis,Calici) Atau Tetracat (Tricat + Chlamydia) ,Vaksinasi Rabies

Contoh merek
 1. Leucorifelin, diproduksi oleh Merial (Eropa)
2. FeloGuard, diproduksi oleh Fort Dodge (Amerika)
3. Felocell 3, diproduksi oleh Pfizer (Amerika)
Vaksin rabies menggunakan defendor 3










Program Vaksin pada anjing
ada beberapa jenis vaksin untuk anjing yaitu  monovalent, bivalent, dan multivalent.
Vaksin Monovalent : Vaksin yang hanya mengandung 1 jenis virus Vaksin, seperti Vaksin Vanguard Plus CPV yang hanya mengandung Canine Parvovirus.
Bivalent: Vaksin yang mengandung 2 jenis virus Vaksin.
Multivalent: Vaksin yang mengandung beberapa jenis virus, seperti pada Vanguard Plus 5/L yang mengandung virus Parvo, Distemper, Hepatitis Adenovirus-2, Parainfluenza dan Leptospira.
Pemberian Vaksin tidak tergantung pada ras anjing. Pertimbangan pemberian Vaksinasi lebih dikaitkan terhadap umur anjing dan resiko paparan Penyakit di lingkungannya. Seperti pada Penyakit Parvo yang umumnya menyerang anak anjing, Vaksin ini harus diberikan sedini mungkin, yaitu pada umur 6 minggu.
Program Vaksinasi yang disarankan adalah:
Umur
Jenis Vaksinasi
Nama Vaksinasi
6 minggu
Parvo / Distemper
Vanguard Plus CPV atau Vanguard Plus 5/L atau Vanguard Plus 5/CV-L
9 minggu
Parvo, Distemper, Parainfluenza, Hepatitis, Adenovirus tipe 2 dan Leptospirosis
Vanguard Plus 5/L atau Vanguard Plus 5/CV-L
12 minggu
Parvo, Distemper, Parainfluenza, Hepatitis, Adenovirus tipe 2 dan Leptospirosis.
Vanguard Plus 5/L atau Vanguard Plus 5/CV-L
4 bulan
Rabies
Defensor 3
1 tahun dan diulang tiap tahun
Parvo, Distemper, Parainfluenza, Hepatitis, Adenovirus tipe 2 dan Leptospirosis.+ Rabies.
Vanguard Plus 5/L atau Vanguard Plus 5/CV-LÂ dan Defensor 3

Mengapa harus dilakukan pengulangan pada Vaksinasi?
Agar antibodi yang terbentuk mencapai titer yang protektif dan tahan lama.
Bagaimana jika anjing yang anda beli belum pernah mendapatkan Vaksinasi?
Jika anjing tersebut berumur di atas 12 minggu, maka harus dilakukan 2 kali Vaksinasi dengan jeda 3-4 minggu untuk mendapatkan kekebalan yang lebih tinggi. Selanjutnya Vaksinasi diberikan pada umur 1 tahun dan dilakukan pengulangan setiap tahunnya.
Pastikan anjing dalam kondisi prima sebelum divaksin (tidak sakit maupun terdapat infestasi caplak/kutu/cacing). Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter hewan sebelum Vaksinasi untuk mendapatkan pemeriksaan yang lengkap supaya anjing tetap terjaga kesehatannya.
Segera hubungi dokter hewan anda untuk mendapatkan rangkaian Vaksinasi menggunakan Vanguard Plus (Vanguard Plus CPV dan Vanguard Plus 5/L ). Vaksin Vanguard Plus ini aman digunakan pada anak anjing anda sejak umur 6 minggu.
 Versi romindo
1.     Umur 1,5 bulan : Vaksin Eurican 4 (DHPPi: Distemper, Hepatitis, Parvo, ParaInfluenza)
2.     Umur 2,5 bulan : Vaksin Eurican 6 (DHPPi+L/Leptospirosis)
3.     Umur 3,5 bulan : Vaksin Eurican 7 (DHPPi+L+Rabies)
Kemudian setiap satu tahun sekali diulang  Vaksin Eurican 7 (DHPPi+L+Rabies).
pastikan sebelum vaksin kondisi anjing dalam  keadaan sehat. Setelah vaksin anjing tidak boleh dimandikan dan tidak boleh dibawa perjalanan jauh selama 10 - 14 hari.


Jika anda membutuhkan informasi lebih lanjut, silakan hubungi :
Pfizer Animal Health Division
PT. PFIZER INDONESIA
Hotline : 0813-1037-2046 (drh. Wela) atau 8710521
Email:
animalhealth.indonesia@pfizer.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar